Resep telur gulung

Siapa sih yang gak kenal telur gulung?  Meskipun ini dikenal sebagai jajanan anak-anak. Tapi nyatanya orang dewasa banyak yang menyukainya. Bahan yang digunakan untuk membuat telur gulung juga cukup mudah. Cukup menggunakan telur dan diberi garam serta penyedap. 

Nah, pada kesempatan ini saya akan berbagi resep telur gulung tapi bukan telur gulung yang biasa dijual abang-abang di sekolahan. Resep telur gulung yang akan saya tulis adalah telur gulung isi keju dan sosis. 

Telur gulung isi keju dan sosis ini adalah camilan favorit keluarga saya. Biasanya menu ini menjadi menu camilan setelah berbuka puasa. Saya suka membuat camilan ini karena bahannya mudah dan proses pembuatanya cukup cepat. Selain itu juga karena rasanya yang disukai anak-anak. Meskipun saya hampir tiap hari memasak camilan ini anak-anak tidak pernah bosan. Bahkan jika saya lupa tidak membuat anak saya pasti meminta agar saya membuat olaham camilan ini. 

Adapun bahan dan bumbu yang dibutuhkan untuk membuat telur gulung isi keju dan sosis adalah

1. Sosis siap saji yang diiris kecil-kecil

2. Telur

3. Keju parut

Bumbu

1. Garam

2. Lada bubuk

3. Penyedap

Cara pembuatan

1. Pecahkan 2 butir telur ke dalam mangkok tambahkan garam, pada bubuk dan penyedap. Kemudian aduk hingga rata. 

2. Setelah itu siapakan wajan anti lengket beri sedikit minyak lalu adonan telur goreng tipis diwajan. Selanjutnya taburkan keju parut dan sosis.  Kemudian lipat telur. 

Itulah tadi resep membuat telur gulung isi keju dan sosis. Cara pembuatan cepat, rasanya enak dan tentunya bergizi. 

Komentar

Postingan Populer